BNNK Trenggalek Evaluasi Kegiatan 'Pemuda Bersholawat Pemuda Bersinar' di Desa Jajar
Admin Jajar Gumregah 07 November 2024 14:38:11 WIB
Desa Jajar, Kamis, 7 November 2024 – Tim Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Trenggalek, yang diwakili oleh Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M), Djainul Muttakin, ST, beserta anggota, melakukan kunjungan ke Desa Jajar untuk evaluasi kegiatan "Pemuda Bersholawat Pemuda Bersinar" yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu.
Kunjungan ini berlangsung di Paseban Kumbakarna, Taman Jajar Gumregah, dan disambut oleh Kepala Desa Jajar, Imam Mukaryanto Edy, yang mewakili Pemerintah Desa. Dalam evaluasi tersebut, Djainul Muttakin menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas dukungan penuh dari Pemerintah Desa Jajar. "Kami sangat mengapresiasi bantuan dan kerja sama dari pihak desa yang telah memungkinkan kegiatan ini berjalan dengan baik. Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi yang kuat antara BNNK Trenggalek dan masyarakat Desa Jajar," ujar Djainul.
Kepala Desa Imam Mukaryanto Edy juga menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan komitmen Desa Jajar untuk terus mendukung program-program yang bertujuan menjaga generasi muda dari bahaya penyalahgunaan narkoba. Evaluasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas program-program pencegahan dan pemberdayaan masyarakat di masa mendatang.
***
Komentar atas BNNK Trenggalek Evaluasi Kegiatan 'Pemuda Bersholawat Pemuda Bersinar' di Desa Jajar
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- Puskesmas Gandusari dan Pemerintah Desa Jajar Gelar Rapat Koordinasi P4K
- Kades Jajar Hadiri Pembinaan Forum Komunikasi dan Pokja Desa Sehat se-Kecamatan Gandusari
- Admin SDGs Desa Jajar Hadiri Fasilitasi Pendampingan Pemutakhiran Data SDGs Desa 2024
- Pemdes Jajar Terima Kunjungan Mahasiswa BEM Fakultas Hukum UWKS Untuk Kegiatan Baksos
- BNNK Trenggalek Evaluasi Kegiatan 'Pemuda Bersholawat Pemuda Bersinar' di Desa Jajar
- Pelantikan dan Pembekalan KPPS Desa Jajar Sambut Pemilu Serentak